- Jadwal Pertandingan di TV - Prediksi Pertandingan - Hasil Pertandingan - Livescore - Champions - UEFA - Klasemen Liga Premier Inggris - Klasemen La Liga Spanyol - Klasemen Liga Italia Serie A - Klasemen Bundesliga Jerman - Klasemen Liga Eredivisie Belanda - Klasemen Ligue 1 Prancis -

Arah Kiblat yang Benar

Arah Kiblat yang Benar - Akhir-akhir ini banyak yang bingung memikirkan arah kiblat bagi kaum islam. Dan banyak para ulama yang berpendapat bahwasannya arah kiblat yang benar adalah barat laut bukan barat. Karena belakangan ini banyak orang awam yang menghadap kiblat yang salah yaitu menghadap ke barat. Padahal yang sebenarnya adalah arah barat laut yaitu menghadap barat dan bergeser sedikit ke utara kira-kira 20-25 derajat.


Ketua Lajnah Falakiyah Nahdlatul Ulama (LFNU) KH Ghazali Masruri menegaskan, arah kiblat dari Indonesia adalah barat laut, bukan arah barat seperti yang selama ini dipahami khalayak awam.

"Kiblat bukan di barat, tetapi di barat laut. Dari arah barat lurus bergeser sedikit ke utara kira-kira antara 20-25 derajat," kata Kiai Ghazali dalam seminar bertajuk "Kontroversi Arah Kiblat" yang digelar Lembaga Ta`mir Masjid Nahdlatul Ulama (LTMNU) di Jakarta, Kamis.

Namun demikian, lanjutnya, untuk meluruskan arah kiblat tidak harus dilakukan pembongkaran masjid atau mushala, cukup shaf atau barisannya saja yang digeser.

"Pengelola masjid cukup menggeser arah sajadah saja, arah barisan salatnya. Ini kan tidak harus lurus dengan tembok, kalau memang temboknya tidak lurus kiblat," katanya.

Menurut Ghazali, hari Jumat (16/7) merupakan saat yang tepat untuk meluruskan arah kiblat. Berdasar data hisab LFNU, pada pukul 16.26 WIB besok matahari akan tepat berada di atas Ka`bah. Ini akan membantu umat Islam dalam meluruskan arah kiblat dengan cara yang sederhana, karena saat matahari tepat di atas Ka`bah segala sesuatu yang berdiri tegak bayangannya menuju kiblat.

"Harap kaum muslimin dapat memanfaatkan peristiwa ini untuk mengukur arah kiblat di rumah masing-masing, mushala dan masjid setempat," katanya.

LFNU sendiri mengimbau jajarannya di seluruh Indonesia untuk memelopori Gerakan Peduli Rosydul Qiblat (GPRQ), gerakan pelurusan arah kiblat, seperti yang pernah dilakukan pada bulan Mei lalu.

Sumber : Antaranews


@



0 komentar:

Post a Comment - Kembali ke Konten

Silahkan tinggalkan komentar anda seputar Liga Premier Inggris La Liga Spanyol Liga Italia Serie A Bundesliga Jerman Liga Eredivisie Belanda Ligue 1 Prancis - Tunjukkan semangat sportifitas mu

Arah Kiblat yang Benar